Penyebab dan 11 Cara Ampuh Mengobati Sakit Kepala

Sakit kepala adalah rasa sakit yang muncul di bagian sekitar kepala. Sakit kepala merupakan salah satu masalah kesehatan yang paling sering dikeluhkan oleh hampir sebagian besar masyarakat. Tidak hanya menyebabkan tidak nyaman, sakit kepala juga menyebabkan penderitanya menjadi kurang produktif. Sakit kepala bisa diderita oleh siapa saja baik orang tua maupun anak-anak dan berbagai sebab juga bisa memicu sakit kepala. Ada beberapa penyebab sakit kepala diantaranya:

Penyebab dan Cara Ampuh Mengobati Sakit Kepala
Image courtesy of David Castillo at freedigitalphotos.net

Penyebab Sakit Kepala

  • Cuaca panas yang menyebabkan perubahan tingkat kelembaban dan tekanan udara
  • Mengalami stres yang berkelanjutan
  • Turunnya tingkat estrogen saat menstruasi yang umumnya terjadi pada wanita
  • Makanan diet yang memiliki efek tertentu sebagai penyebab sakit kepala
  • Terlambat makan
  • Kurang tidur atau pola waktu tidur yang tidak teratur
  • Mengkonsumsi terlalu banyak minuman tertentu seperti teh, kopi atau alkohol
  • Terlalu banyak berolahraga yang menyebabkan pembesaran pembuluh darah terutama di bagian leher dan kepala
Orang yang mengalami sakit kepala biasanya mencari jalan pintas dengan segera meminum obat supaya sakit kepala mereka hilang. Namun apakah setiap saat sakit kepala menyerang harus minum obat terus-terusan?. Hal ini tentunya kurang baik karena obat-obatan yang di konsumsi secara terus menerus pastinya akan memiliki efek samping dan pengaruh terhadap kesehatan jangka panjang. Oleh karena itu disini akan dibahas cara alami dan ampuh dalam mengobati sakit kepala agar anda terhindar dari konsumsi obat-obatan berlebihan. Berikut cara ampuh mengobati sakit kepala yang dapat anda lakukan jika sakit kepala mulai datang menyerang:

Cara Ampuh Mengobati Sakit Kepala

1. Mengobati sakit kepala  dengan memperbanyak minum air putih.
Air merupakan salah satu komponen penting yang dibutuhkan oleh tubuh. Kekurangan cairan dapat menyebabkan dehidrasi yang berefek terhadap masalah kesehatan lainnya seperti sakit kepala. Oleh karena itu jika anda sakit kepala, cara termudah yang dapat anda lakukan adalah dengan memperbanyak mengkonsumsi air putih. Untuk selanjutnya biasakan minum air putih sekitar 8 - 10 gelas per hari agar terhindar dari sakit kepala.

2. Mengobati sakit kepala  dengan mengkonsumsi kentang.
Selain disebabkan karena kekurangan cairan (dehidrasi), sakit kepala juga dapat terjadi akibat tubuh kehilangan elektrolit seperti kalium. Kentang mengandung kalium yang tinggi sehingga dapat anda gunakan sebagai salah satu pengobatan alami yang dapat menyembuhkan sakit kepala. Sebaiknya kentang yang akan anda konsumsi, dimasak dengan cara dibakar dengan kulitnya atau disrebus, yang penting jangan digoreng dengan minyak karena dapat menyebabkan kolesterol.

3. Mengobati sakit kepala  dengan  makan buah pisang.
Buah pisang mempunyai banyak manfaat, selain mengandung potasium ternyata pisang juga kaya akan magnesium yang bisa membantu meredakan migrain. Oleh karena itu bila sakit kepala mulai menyerang, makanlah buah pisang secukupnya untuk mengurangi rasa sakit pada kepala.

4. Mengobati sakit kepala  dengan  menggunakan es batu.
Meskipun kelihatannya sepele, ternyata es batu juga dapat kita gunakan untuk mengurangi rasa sakit kepala. Caranya mudah, cukup dengan mengosok-gosokan atau mengkompreskan es batu secara perlahan pada kepala anda yang terasa sakit. Hal ini akan membuat sebagian daerah kepala anda mati rasa, sehingga akan mengurangi rasa sakit dikepala yang anda rasakan.

5. Mengobati sakit kepala  dengan  minum kopi secukupnya.
Bagi anda yang suka minum kopi, berbahagialah. Hal ini karena kandungan kafein dalam kopi 40% lebih efektif dalam mengobati sakit kepala. Mengkonsumsi kopi sebaiknya maksimal 2-3 cangkir per hari, jangan berlebihan karena terlalu banyak minum kopi dapat menambah sakit kepala yang anda rasakan.

6. Mengobati sakit kepala  dengan  mengkonsumsi brokoli.
Jika anda pernah merasakan sakit yang menekan di kepala, kemungkinan anda mengalami sakit kepala yang dipicu oleh stres. Mengonsumsi brokoli dapat menjadi pilihan yang tepat karena tingginya kandungan coenzyme Q10 sebagai antioksidan yang akan membantu melindungi tubuh anda dari radikal bebas akibat stres, sekaligus melindungi sel tubuh.
7. Mengobati sakit kepala  dengan  menggunakan bawang putih.
Tak hanya sebagai rempah-rempah atau bumbu dapur saja, bawang putih ternyata memiliki manfaat yang luar  biasa untuk kesehatan. Beberapa diantaranya adalah untuk menurunkan tekanan darah tinggi, memperlancar sirkulasi darah, pencegahan penyakit jantung, dan masih banyak lainya, dan ternyata bawang putih juga bisa digunakan untuk menyembuhkan sakit kepala. Caranya cukup tumbuk bawang putih hingga halus, dan kemudian kompreskan pada bagian dahi.

8. Mengobati sakit kepala  dengan  mengkonsumsi biji wijen.
Kandungan vitamin E yang terkandung dalam biji wijen memiliki manfaat untuk membantu menstabilkan hormon estrogen dalam tubuh, sehingga hal ini dapat mencegah sakit kepala sebelah atau migrain. Selain itu biji wijen mengandung magnesium yang juga dapat mencegah risiko timbulnya sakit kepala. Tak terkecuali makanan lain seperti kacang-kacangan, minyak zaitun, dandelion, gandum, dan kentang manis, juga banyak mengandung magnesium.

9. Mengobati sakit kepala  dengan  melakukan peregangan atau streching.
Peregangan atau streching merupakan aktivitas meregangkan otot untuk meningkatkan fleksibilitas (kelenturan) otot-otot yang dianggap bermasalah, hal ini diperlukan baik untuk orang sehat ataupun orang yang sedang sakit. Sakit kepala dapat timbul akibat otot yang tegang terutama otot dibagian kepala. Oleh karena itu jika anda sakit kepala, cobalah untuk melakukan peregangan atau streching agar dapat membantu merelaksasi otot-otot yang tegang penyebab sakit kepala yang anda rasakan.

10. Mengobati sakit kepala  dengan  tidur secara teratur.
Beristirahat dan memiliki waktu tidur yang cukup merupakan cara paling efektif untuk mengobati sakit kepala. Tak hanya itu saja, ternyata tidur secara teratur juga telah terbukti dapat mengatasi stres dan rasa cemas yang berlebih yang merupakan penyebab dari sakit kepala. Dengan demikian, usahakan untuk tidur secara teratur maksimal 7 hingga 8 jam dalam setiap harinya agar terhindar dari yang namanya sakit kepala.

11. Mengobati sakit kepala  dengan  menghindari Stres.
Sebuah riset menemukan bahwa orang yang sering sakit kepala ternyata mengalami stres lebih sering dibandingkan mereka yang tidak pernah sakit kepala. Hal ini sangat erat kaitanya dengan otot-otot atau urat syaraf yang tegang pada bagian kepala saat kondisi pikiran sedang stres. Oleh karena itu sebaiknya anda mengurangi atau memodifikasi stres dengan cara meditasi, olahraga bernapas dalam-dalam dan melakukan teknik relaksasi otot, hal ini bisa sangat efektif untuk anda agar terhindar dari sakit kepala.